Selasa, 05 November 2013

HATTA RAJASA SEBAGAI PRESIDEN 2014

Potensi Hatta Rajasa dan Dukungan Capres 2014


Pemilihan umum dan pemilihan presiden 2014 masih menyisakan sekitar 12 bulan lebih lagi, tetapi para tokoh yang gadang-gadang oleh para partai politik untuk menjadi calon presiden sudah memulai aksinya untuk mencari dukungan dan simpatik dari berbagai kalangan. Gerindra yang dengan pede dan yakin mengusung Ketua Umumnya Prabowo untuk jadi capres 2014, kemudian Golkar dengan Aburizal Bakrie, Hatta Rajasa dengan PAN nya, Wiranto yang didaulat oleh Partai Hanura untuk menjadi capres di bursa pilpres 2014 mendatang.
Dari sekian nama-nama tersebut diatas, semuanya sudah mendeklarasikan dirinya sebagai calon presiden di pilpres mendatang, tetapi hanya satu yang sampai sekarang belum mendeklarasikan dirinya, yaitu Ketua Umum PAN Hatta Rajasa. Memang PAN sendiri sudah menggadang-gadangkan Hatta Rajasa sebagai capres, tetapi Hattanya sendiri belum mau mendeklarasikan dirinya, dan jika ditanya tentang bursa capres, Menteri kelahiran Palembang ini selalu tidak menjawab dan hanya menjawab dengan kerja, kerja dan kerja.
Tetapi, penolakan halus untuk berkomentar tentang capres tersebut tidak menyurutkan berbagai organisasi non partai politik untuk memberikan dukungan kepada Hatta Rajasa untuk maju pada pilpres 2014 mendatang. Sebut saja kemarin, Persaudaraan Muslimin Indonesia (Parmusi) lewat ketua umumnya yaitu Bachtiar Chamsyah menilai bahwa Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa memiliki peluang dan potensi yang besar untuk menjadi pemimpin negara ini jika dilihat dari sepak terjangnya di pemerintahan.
Dukungan untuk Ketua Umum PAN ini tidak hanya datang dari Parmusi, Sebelumnya Hatta juga banyak mendapat dukungan dari organisasi lain, seperti KTNA (Kontak Tani dan Nelayan Andalan), kemudian Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI), Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HSNI), dan sebagainya. Tentu saja dukungan tidak hanya sekedar dukungan, tetapi pasti organisasi tersebut tentu telah melihat track record dari orang yang didukungnya. Kita tahu bahwa Hatta Rajasa merupakan menteri yang tidak ada capenya untuk melihat pertumbuhan ekonomi di negeri ini bisa merata, lewat program MP3EI dia sangat gencar mensosialisasikan, karena program tersebut isinya adalah tujuan memeratakan pembangunan
Berbagai dukungan tersebut merupakan sebuah hal yang spesial bagi Hatta Rajasa, apalagi organisasi sekaliber parmusi, karena Parmusi yang mengatasnamakan umat Islam, dimana mayoritas negeri ini berpenduduk Islam, maka otomatis anggotanya bisa mencapai jutaan orang, sehingga terasa istimewa sekali dukungan dari Parmusi tersebut kepada Hatta Rajasa, meskipun penilaian tersebut hanya datang dari ketua umumnya yang merupakan kader dari PPP.
Semoga dengan mengalirnya dukungan bagi Hatta Rajasa untuk masuk pada bursa capres di pilpres mendatang, bisa menguatkan dirinya untuk terus maju, mengabdi dan memimpin bangsa ini. Berbagai pengalaman di pemerintahan yang telah dirasakannya dapat menjadikannya seorang pemimpin yang amanah, mempunyai jiwa membangun, dan berorientasi ke depan demi terciptanya tujuan negara ini, yaitu mewujudkan masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur.
referensi: